Fita
Share

Apa penyebab perut buncit?

Artikel
08 Mei 2021
Apa penyebab perut buncit?

Selain membuat kamu merasa tidak pede akan penampilan, punya perut buncit juga bisa meningkatkan berbagai risiko kesehatan yang berbahaya.

Penyebab perut buncit sendiri tak bisa dipisahkan dari gaya hidup dan kebiasaan sehari-hari kita. Beberapa kebiasaan yang mengakibatkan perut buncit di antaranya adalah:

  1. Mengonsumsi makanan dan minuman dengan kadar gula tinggi. Pilih sumber gula yang alami seperti buah-buahan.

  2. Konsumsi makanan yang mengandung lemak trans. Batasi asupan lemak trans dengan memasak memakai bahan makanan berkualitas.

  3. Kurangnya aktivitas fisik. Tingkatkan aktivitas fisik dengan berolahraga secara teratur.

  4. Manajemen stres yang tidak baik. Meditasi untuk menurunkan hormon stres yang menjadi salah satu penyebab kenaikan berat tubuh.

  5. Kurang mengonsumsi serat. Konsumsi sayur dan buah akan melancarkan pencernaan dan mendukung pembakaran lemak.

  6. Kurang istirahat & tidur tidak teratur. Tidur 6-8 jam sehari untuk menghindari kenaikan hormon stres dan pemicu lapar.


Ditinjau oleh: Alfad Mishal, S.M, CFT, CSN.

Bitesized knowledge
Boost metabolism
Diet tips
Improve fitness
Improve lifestyle
Lifestyle
Maintain health
Weight loss